E-KTP atau KTP Elektronik, topik ini memang saat ini lumayan menjadi trend yang dibicarakan oleh banyak orang. Mulai dari media pemberitaan hingga para pemerhati masalah korupsi silih berganti mengeluarkan opini mengenai topik ini. Bermaksud mengeluarkan opini juga, pada postingan ini Tim Ar-Rohman Software House akan mencoba menggali sisi positif dari pengimplementasian E-KTP itu sendiri sebagai solusi untuk mengatasi masalah kependudukan di Indonesia.
Bentuk E-KTP |
Diperlukan sebuah penampung data yang dapat diakses dengan mudah, cepat, dimanapun, dan kapanpun untuk mengatasi masalah tersebut. Lha inilah yang mau diwujudkan melalui Program E-KTP ini. Dimana E-KTP merupakan dokumen kependudukan yang memuat sistem keamanan atau pengendalian baik dari sisi administrasi ataupun teknologi informasi dengan berbasis pada database kependudukan nasional. Jadi, pada program ini, penduduk hanya diperbolehkan memiliki satu KTP yang tercantum dalam Nomor Induk Kependudukan (NIK). NIK ini merupakan identitas tunggal setiap penduduk dan berlaku seumur hidup.
Gimana, keren kan ? Kalau menurut saya Program E-KTP ini cukup keren karena disamping dapat mengurangi atau bahkan menghilangkan keribetan dalam mengurusi segala hal yang berhubungan dengan KTP, program ini juga dapat membantu pemerintah untuk mempercepat mengatasi masalah yang berhubungan dengan kependudukan misal seperti Sensus Penduduk dan permasalahan yang lainnya.
Hampir lupa, selengkapnya mengenai Program E-KTP ini silahkan lihat di E-KTP. Terima Kasih …
0 comments:
Post a Comment
If you have something to say about this post, please fell free to write it in the comment form below. We will reply to all comments as soon as possible. Thanks ...